ADMINISTRASI PENTING PEMELIHARAAN DIPERKEBUNANAN KELAPA SAWIT

Image
  ADMINISTRASI PENTING PEMELIHARAAN DIPERKEBUNANAN KELAPA SAWIT   Hallo.. semangat pagi para sahabat planter dimanapun anda berada. Dikesempatan kali ini saya akan membahas tentang administrasi pemeliharaan/perawatan diperkebunan kelapa sawit. Administrasi merupakan kompas pekerjaan dilapangan jadi pelaporan harus sesuai dengan realisasi pekerjaan dilapangan. Dengan adanya administrasi yang baik maka semua dapat dikontrol yaitu berupa pemakain tenaga kerja, pemakaain bahan/material dan selesai atau tidaknya pekerjaan dilapangan. Karena pada akhirnya seorang assiten divisi harus mampu menjelaskan pemakaian/biaya yang dikeluarkan dalam satu bulan kepada pimpinan yang lebih tinggi. Administrasi merupakan factor yang sangat penting sebagai monitor pemakaian biaya agar sesuai anggaran yang sudah ditetapkan di dalam Rencana Anggaran Tahunan (RAT). Pemakaian biaya diharapkan tidak melebihi dari RAT. Maka dari pekerjaan dilapangan dan administrasi harus dapat dikontrol dengan baik.  

FASILITAS YANG DIPROLEH STAFF PERKEBUNANAN KELAPA SAWIT


FASILITAS YANG DIPROLEH MENJADI STAFF DIPERKEBUNAN KELAPA SAWIT


          Pekebunanan kelapa sawit merupakan bidang dimana memerlukan banyak tenaga, salah satunya adalah menjadi staff pekebunan seperti Assisten Lapangan, Manager Kebun dan GM. Tentunya banyak orang yang ingin berkarir diperkebuanan kelapa sawit terutama para sarjana-sarjana yang mengambil bidang pertanian dan perkebunan, karena berkarir diperkebunan merupakan impian yang harus dicapai. untuk menjadi seorang staff perkebunan tidaklah mudah banyak proses yang harus dilalui untuk menjadi seorang Planter.
          
         Apabila anda sudah diterima atau sudah bekerja sebagai Planter anda akan mendapatkan fasilitas-fasilitas yang diberikan perusahaan sebagai bentuk penunjang anda bekerja dengan aman dan nyaman diantaranya sebaga berikut :


1. GAJI
          Gaji merupakan hak wajib diberikan perusahan kepada karywanya yang dibayaran dalam satu bulan. Sebagai seorang staff anda akan mendapatakan gaji pokok dan tunjangan jabatan. Semakin tinggi jabatan dan golongan anda maka semakin besar pula gaji diberikan perusahaan.

2. BPJS

          Apabila anda seorang yang bekerja diperusahaan fasilitas BPJS wajib diberikan kepada setiap karywanya meliputi BPJS kesehatan dan BPJS ketenaga kerjaan. Perusahaan akan menanggung sebesar 4% (empat persen) dan 1% (satu persen) dibayar oleh karyawan sedangkan BPJS ketenagakerjaan 3,7% (tiga koma tujuh persen) ditnggung perusahaan dan 2% (dua persen) ditanggung oleh karyawan.

3. RUMAH

          Jika anda bekerja di perkebunaan perusahaan akan menyediakan fasilitas rumah dan beserta property didalamnya ada tempat tidur, lemari, sofa, dan peralatan dapur jadi anda dating hanya mempawa perlengkapan secukupnya Karen kebutuhan rumah sudah ditentukan.

4. KENDARAAN

          Untuk menunjang pekerjaan dilapangan seorang staff akan diberikan kendaran.
Seorang asissten akan diberikan sebuah kendaran sepeda motor. Jenis sepeda yang diberikan perusahaan akan disesuaikan dengan kondisi areal perusahaan. Perusahaan akan membayar harga kendaraan sebesar 50% dan pekerja 50%. Jadi perusahaan akan melakukan pemotongan gaji anda untuk membayar sisa dari harga kendaran. Jangka waktu pelunasaan ditentukan oleh perusahan biasanya 3 tahun. Untuk tingkat jabatan sekelas manager keatas akan mendapatkan fasilitas kendaran mobil biasaynya mobil yang digunakan mobil yang memiliki 4 roda penggerak (4WD).

5. BENSIN

          Jika perushaan memberikan kendaraan tentu juga harus ada bahan bakarnya baik itu bensin maupun solar. Untuk sepeda motor perusahaan memberikan sebanyak 60 liter bensin dalam satu bulan ada juga perusahaan memberikan uang kepada staffnya sebesar 500-700 ribu/bulanya. Ya ini kembali lagi kebijakan perusahaan.

6. TUNJANGAN PEMBANTU

          Tunjangan pembantu setiap perusahaan berbeda-beda. Ada perusahaan menyediakan jasa pembantu untuk memasak, menyuci, dan membersihkan rumah, jadi anda hanya tinggal bekerja tanpa perlu repot mengurusi urusan dapur.  Ada juga perusahaan yang menyediakan tunjangan pembantu dalam bentuk uang yang digabung dengan slip gaji tentu ini terserah anda mau menggunakan jasa pembantu atau tidak.

7. THR
         
          THR merupakan singkatan dari Tunjangan Hari Raya Keagamaan yang masih diberikan oleh perusahaan kepada setiap karyawanya. Terhitung mulai dari awal anda bekerja sampai hari lebaran jika anda bekerja dibawah satu tahun. Namun jika anda bekerja sudah lebih dari satu tahun maka akan mendapatkan gaji satu bulan penuh..

8. BONUS

          Bonus akan diberikan jika anda bekerja melampaui target yang diberikan oleh perusahaan dalam aspek apapun missal produksi tahunan tercapai, kondisi lapangan bersih dan biaya rendah. Jika aspek utama tersebut dapat diamankan maka bonus sudah pasti dalam genggaman.
         

9. HAK CUTI

                Hak cuti diberikan jika anda sudah bekerja selama satu tahun maka pihak perusahaan akan memberikan hak cuti kepada anda. Jumlah cuti yang berikan perusahan adalah sebanyak 12 hari pada hari kerja namun ada perusahaan yang memberikan hak cuti kepada staffnya sebanyak 25 hari. Ini semua tergantung kebijakan dari masing-masing perusahan. Ada perusahaan yang memberikan hak cuti kepada staffnya apabila masa kerja sudah lebih dari 4 tahun. Ini semua dilakukan sebagai bentuk apresiasi perusahaan kepada staffnya agar dapat bekerja dengan baik.

                Ini merupakan referensi bagi anda yang ingin bekerja diperkebunan kelapa sawit dan perusahaan mempunyai fasilititas yang berbeda yang diberikan kepada staffnya namun referensi yang dibahas diartikel ini merupakan fasilitas yang umum diberikan oleh perusahaan. Tentu masih ada fasilitas lainya missal tiket pesawat, uang pulsa dan lainya.


Comments

Popular posts from this blog

PEMERIKSAAN MUTU ANCAK DAN MUTU BUAH PADA PANEN BUAH KELAPA SAWIT

Sapta disiplin Panen kelapa sawit

ISTILAH-ISTILAH PADA PERKEBUNAN KELAPA SAWIT